Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab, mendapat fasilitas mewah dari warga Arab Saudi yang bersimpati pada perjuangannya. Hal ini juga membantah fitnah yang mengatakan HRS hidup dari sokongan dana relawannya di Indonesia.
"Alhamdulillah. Ada kemudahan yang didapatkan Habib (Rizieq) selama di Saudi. Ada fasilitas hotel dan mobil," kata kuasa hukumnya, Sugito Atmo Prawiro, saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (10/6).
Sugito mengklaim, banyak warga Arab Saudi yang bersimpati terhadap Rizieq. Oleh warga di sana, tersangka kasus pornografi itu dianggap sebagai korban perpolitikan Indonesia.
Apalagi, Rizieq dianggap berperan menggagalkan Basuki Tjahja Purnama (Ahok) untuk kembali menjabat gubernur Jakarta.
"Jadi, ada banyak yang bersimpati kepada Habib (Rizieq). Media Arab menulis Habib dizalimi karena berperan mengalahkan Ahok," urainya.
Sugito mengatakan, Rizieq akan pulang ke Indonesia jika kondisi politik membaik.
[ald]
0 Komentar