PLTU Sicanang Terbakar, Kapal Turki Sia-sia, Sumut Bakal Gelap


Pembangkit Listrik Tenaga Uap, Sicanang, Belawan, Jumat (2/5) pukul 22.30 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah yang membakar bagian salah satu cerobong asap, dengan 6 armada kebakaran api dapat dijinakkan di perusahaan rekanan PLTU.

Awal mula terjadi kebakaran adanya percikan api yang keluar dari mesin boiler, petugas keamanan dan pegawai yang mengatahui itu langsung melakukan menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Sebanyak 6 unit armada kebakaran datang ke lokasi masuk ke areal PLTU untuk melakukan pemadaman. Kondisi mesin yang terbakar akhirnya dapat dipadamkan setelah satu jam lebih.

Hingga kondisi terbakarnya bagian areal penyuplai listrik ke seluruh Sumatera Utara, sekitar areal tidak ada terjadi pemadaman. Namun untuk keterangan lebih lanjut, pihak perusahaan belum ada yang bisa dimintai keterangan.

“Apinya jauh kali, tidak ada yang diperbolehkan masuk selain polisi dengan petugas pemadam kebakaran, jadi penyebabnya belum diketahui secara percis,” kata Nurisidin warga sekitar.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan, AKP Yayang dikonfirmasi pihaknya sedang melakukan olah TKP, untuk bagian mesin yang rusak adalah boiler dan penyebabnya masih diselidiki.

“Kita masih mengumpulkan keterangan, penyebabnya belum kita ketahui, yang jelas tidak ada korban jiwa dari musibah kebakaran ini,” kata Yayang melalui via telepon. (mu-1)

Posting Komentar

0 Komentar